top of page
Search

Karutan Mansur Beri Ijin Mahasiswi UIN Lakukan Penelitian Bimbingan Mental Islam di Rutan Majene

  • Writer: Rutan Majene
    Rutan Majene
  • Feb 11, 2023
  • 2 min read


RutaNe_Info, MAJENE - Pembinaan narapidana merupakan salah satu upaya yang bersifat Ultimum Remidium (upaya terakhir) yang lebih tertuju kepada alat agar narapidana sadar akan perbuatannya sehingga pada saat kembali ke dalam masyarakat ia akan menjadi baik, baik dari segi keagamaan, sosial budaya maupun moral sehingga akan tercipta keserasian dan keseimbagan di tengah-tengah masyarakat.


Hal itulah yang menjadi landasan sehingga pembinaan bagi narapidana begitu penting untuk dilakukan. Ini juga merupakan fokus Kepala Rutan Majene Mansur dalam mewujudkan pemasyarakatan yang sukses. Oleh karenanya, segala hal yang dapat membantu pembinaan di Rutan Majene, Karutan sangat apresiasi dan akan mendukung penuh.


Sejalan dengan itu (Sabtu, 11/2/2023), Untuk memenuhi keperluan skripsi dan penyelesaian studi perkuliahan, maka seorang mahasiswi asal Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Dwi Listiani melakukan penelitian tentang pelaksanaan bimbingan mental Islam terhadap Narapidana di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Majene.




Ketika ditanyai mengapa memilih Rutan Majene, Ia kemudian menjawab, selain karena asalnya memang dari Majene, Ia juga tahu bahwa pembinaan yang sudah dilakukan di Rutan Majene sudah banyak dikenal masyarakat. Oleh karenanya Ia langsung mendatangi dan meminta ijin kepada Kepala Rutan untuk melakukan penelitian.


Alhasil, setelah melakukan beberapa wawancara dengan petugas dan warga binaan, Ia berkesimpulan bahwa pembinaan yang ada di Rutan Majene khususnya pembinaan mental Islami sudah sangat maksimal dan tergolong berhasil.


"Alhamdulillah saat ditanyai mereka (WBP) responsif, bisa menjelaskan dengan baik, saya lihat mereka juga antusias untuk mengikuti pembinaan, buktinya mereka mampu menjelaskan manfaat dan perubahaan dalam dirinya setelah mengikuti pembinaan keagamaan di Rutan Majene". Ucap Dwi Listiani.


"Saya ucapkan terima kasih kepada Kepala Rutan, menerima saya dengan baik, dilayani dengan baik, dan apa yang saya butuhkan semuanya diberikan". Sambung Dwi Listiani.


Karutan Majene Mansur, sangat menyukai jika ada penelitian dari mahasiswa seperti ini, baginya hal tersebut dapat dijadikan bahan evaluasi dalam hal pembinaan kepada warga binaan. (am)

 
 
 

Comments


bottom of page